Sabtu, 27 September 2014

Contoh Teks Anekdote

KELUARGA CLARK

Beberapa tahun yang lalu, ada sebuah keluarga kulit hitam di Skotlandia. Mereka adalah keluarga Clark dengan sembilan anak.Mereka memiliki mimpi untuk pergi ke Amerika.untuk mewujudkan mimpi, keluarga itu bekerja keras dan menabung. Merekamembuat rencana untuk bepergian dengan anak-anak mereka ke Amerika. Perlu waktu beberapa tahun untuk mewujudkan impian itu, tetapi akhirnya mereka telah manabung cukup banyak. Mereka telah  mempunyai paspor. Bahkan, mereka telah memesan tiket kapal besar dan baru untuk seluruh anggota keluarga ke Amerika. 

Seluruh keluarga itu penuh dengan harapan-harapan dan kegembiraan tentang kehidupan baru mereka di Amerika. Namun beberapa hari sebelum keberangkatan, putra bungsu digigit anjing. Dokter menjahit anak itu. Karena kemungkinan mendapatkan rabies, anak itu dan anggota keluarga dikarantina terpisah untuk beberapa minggu. Mereka masih harus di karantina saat waktu keberangkatan tiba. Mimpi-mimpi keluarga itu kini terputus. Mereka tidak bisa melakukan perjalanan ke Amerika seperti yang mereka rencanakan.

Ayah mereka sangat kecewa dan marah. Dia pergi ke dermaga untuk melihat kapal berangkat meninggalkan mereka. Dia meneteskan air mata kekecewaan. Dia mengutuk anak bungsunya dan Tuhan karena kemalangan ini.

Lima hari kemudian, tersebar berita tragis di seluruh Skotlandia. Kapal Titanic yang megah itu tengelam. Ratusan penumpang dan kru ada di dalamnya.Titanic yang disebut sebagai kapal yangg tak bisa tenggelam ternyata tenggelam juga. Tidak bisa dipercaya, tetapi ternyata telah terjadi. Keluarga Clak seharusnya ada di kapal itu, tetapi karena anak bungsu digigit anjing, mereka tidak jadi berangkat.Ketika ayah mendengar berita itu, ia memeluk si bungsu and berterima kasih telah menyelamatkan keluarga.Ia bersyukur pada Tuhan karena telah menyelamatkan hidup mereka. Peristiwa itu adalah berkah di balik tragedi.

 Sumber:http://english-univet.blogspot.com/2012/06/anecdote-text.html